
UNWIRA Kupang menyelenggarakan Kegiatan Rohani Pembukaan Bulan Maria dan Living Rosary
UNWIRA bekerjasama dengan Unit Campus Ministry untuk menyelenggarakan Pembukaan Bulan Maria. Dalam Gereja Katolik tepatnya pada Bulan Mei adalah Bulan Maria dimana selama 1 bulan penuh kita berdevosi pada Bunda Maria melalui doa Rosario, dan pada awal Bulan Mei ditandai dengan pembukaan Bulan Maria, dimana UNWIRA juga turut menyelenggarakan kegiatan Rohani ini dengan perarakan Patung Bunda Maria mengelilingi lingkungan kampus, yang diikuti oleh sebagian besar Civitas Akademika UNWIRA.
